Rokan Hilir: Puisi Bunda Swanti

 


Sumber: https://tempatwisataseru.com

Bila ada setitik saja

Pengabdian padamu negeri seribu kubah

Tak akan lekang dimakan zaman

Cintakan dikau

 

Di bumimu napasku berembus

Di tanahmu kukais rezeki

Jembatan megah terpasak kokoh

Lampian merah menghias ibukota

Belum lagi ritual bakar tongkang yang mendunia

 

Penghasil ikan kerang dan udang

Pertemuan antara dua muara di laut lepas

Tawar menjadi asin

Anak-anak negeri menoreh sejarah

 

Dua puluh enam tahun usiamu kini

Luah rindu serupa pengantin baru

Tetaplah menjadi negeri permai

Tempat kelak mataku terpejam dengan damai

 

Rokan Hilir, 4 Oktober 2025

 

Tidak ada komentar